Cara dan Tips Melakukan Senam Jari/Melenturkan Jari Untuk Bermain Gitar Mudah Untuk Pemula - Webeza Net

Breaking

Cara dan Tips Melakukan Senam Jari/Melenturkan Jari Untuk Bermain Gitar Mudah Untuk Pemula


Hallo, selamat malam sobat WEB EZA. Pada postingan kali ini saya akan membagikan Cara dan Tips Melakukan Senam Jari/Melenturkan Jari Untuk Bermain Gitar Mudah Untuk Pemula.

Manfaat tahap ini adalah untuk mengatasi tangan/jari yang kaku saat bermain gitar, sobat perlu melakukan yang namanya senam jari untuk melenturkan/melemaskan jari/tangan sobat agar memudahkan sobat untuk bermain gitar.

Senam Jari itu sedikit sulit jika sobat baru pertama belajar bermain gitar,  karena jari-jari tangan kita yang kaku harus dipaksa untuk lemas agar bisa mencapai jajaran fret pada leher gitar. Dan itulah yang namanya proses perubahan dari tidak bisa menjadi bisa.

Tapi meskipun sedikit sulit, senam jari memiliki keuntungan yang sangat besar. Salah satunya yaitu kita bisa dengan mudah bermain melodi dan juga mencoba chord-chord variasi yang jarang digunakan.

Nah, pada latihan senam jari ini saya mengunakan cara yang simple, kita hanya bermain 4 fret saja. Ini bertujuan agar mudah dipahami dan membantu sobat mengembangkan sedikit kemampuan pada jari-jari sobat, dan tentunya membantu sobat dalam proses belajar bermain gitar.

Anda pasti akan berpikiran "Ahh, ngapain sih pake senam jari segala? sangat membosankan tau!"  memang latihan seperti ini mungkin sedikit membosankan, namun ini mampu membantu sobat agar cepat pandai bermain gitar.

CARA MEMBACA DAN MEMAINKAN


1.Posisi Jari/Nomor Jari
Pada kesempatan kali ini saya memberi contoh jari yang di gunakan menggunakan inisial WARNA , agar memudahkan sobat dalam belajar/membaca tab yang saya berikan.

2. Membaca Tab dan Proses Latihan
    Cara membaca tab ini sangatlah mudah, karna sudah saya tandai nomor dan warna jari. Nah, mari kita langsung saja pada tahap pembelajaran ya hehe. Gambar di bawah ini adalah tab yang pertama yang harus kalian mainkan. Caranya yaitu :
  • Pertama, tempatkan jari sobat pada fret 1 - 4 (ikuti warna),
  • Kedua, petik senar gitar dengan mengikuti tab di bawah dari nomor 1-24 menggunakan jari sobat satu per satu(atas ke bawah) .


  • Jika sudah mencapai nomor 24, sobat bisa mengulangnya dari awal,
  • Jika sudah mulai lancar/agak lentur, sobat bisa coba mengulangnya dari urutan terbalik. (lihat gambar di bawah)



*Tips Latihan :
  • Lakukan latihan ini secara teratur minimal 2x sehari, agar jari sobat bisa cepat lentur/lemas dan mudah untuk berpindah-pindah pada senar/fret lain. 
  • Lakukan latihan ini minimal 20menit, memang sedikit lama dan jari sobat akan terasa pegal. Dari sinilah jari sobat akan mulai terbiasa dengan senam jari ini.
  • Jika sempat, gunakanlah karet untuk mengikat jari sobat. Dengan cara ini jari sobat akan sulit di pisahkan. Tapi jika sobat menggunakan cara ini saya yakin jari sobat akan cepat lentur untuk bermain melodi gitar(karna ini pengalaman pribadi saya juga sih hehe). 
Nah, seperti itulah Cara dan Tips Melakukan Senam Jari/Melenturkan Jari Untuk Bermain Gitar Mudah Untuk Pemula. Selamat Belajar, Semoga Bermanfaat ^^